Polres Sidrap – Kabid TI Polda Sulsel KOMBES POL. Saiful Rahman. S.IK di dampingi 4 orang anggotanya berkunjung ke Polres Sidrap guna mengetahui kondisi sarana dan prasarana komunikasi di jajaran Polda Sulsel. Selasa (25/01/2022).
Kehadiran Kabid TI Polda Sulsel yang di sambut langsung Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo. S.IK., MH di dampingi Wakapolres Sidrap KOMPOL H. Muhtar. SE, Kasi TI IPDA Tri Sasono dan beberapa Perwira lainnya dalam rangka mengunjungi setiap ruangan komunikasi yang ada di Polres Sidrap, di antaranya Ruang Vicon dan Ruang Call Centre 110 di SPKT.
Tak hanya itu, jaringan HT yang ada di Polres Sidrap juga tak luput dari pengecekan yang di lakukan oleh Kabid TI.
Ungkapan apresiasi pun di sampaikan langsung oleh Kabid TI atas sarana dan prasarana yang ada di Polres Sidrap. “Saya salut terhadap ruangan Vicon dan Call Centre yang di sediakan khusus di Polres Sidrap,” ucapnya.
Saat di konfirmasi, Kapolres Sidrap membenarkan perihal kedatangan Kabid TI Polda Sulsel di Polres Sidrap. “Jadi kedatangan beliau bertujuan untuk melakukan pengecekan langsung sarana dan prasarana komunikasi yang di miliki Polres Sidrap,” jelasnya
Usai melakukan pengecekan sarana dan prasarana komunikasi di Mapolres Sidrap Kabid TI KOMBES POL. Saiful Rahman. S.IK yang juga merupakan Pamatwil Kabupaten Sidrap meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi Covid – 19 anak umur 6 sampai dengan 11 tahun di Sekolah Dasar SDN 3 dan SDN 19 Pangkajene di Jalan Korban 40.000 jiwa Kel. Majjelling, Kec. Maritengngae, Kab. Sidrap.
Dalam peninjauan Vaksinasi tersebut Kabid TI di dampingi Kapolres Sidrap, Wakapolres, PJU, Kabag Pemerintahn, Asisten Pemerintahan, Kesra dan Juru Bicara Covid – 19 Kab. Sidrap. (*)
Tinggalkan Balasan