Katasulselcom, Sidrap — Banjir terjadi hampir merata di Kabupaten Sidrap, Jumat, 18 November. Rumah jabatan (Rujab) Wakil Bupati (Wabup) pun kebanjiran.
Pantauan Katasulsel.com, ketinggian air di halaman Rujab Wabup di Jl Jenderal Sudirman Pangkajene, mencapai antara 30-50 cm. Kondisi itu juga menyebabkan jalan antarprovinsi di Pangkajene Sidrap terbias.
Akibat tingginya air, banjir yang menggenangi Rujab yang ditempati H Mahmud Yusuf dan keluarga itu, meluber sampai ke dalam rumah.
Menyadari hal itu, sejumlah staff dan kerabat Wabup Mahmud Yusuf dibantu petugas Satpol PP yang berjaga, terjun langsung mengevakuasi sejumlah barang ke tempat yang lebih aman.
“Ini luar biasa saya kira, Rujab ini pun ternyata di jangkau banjir. Saya pikir curah hujan saat ini memang sangat tinggi,” tutur Fery, kerabat Mahmud Yusuf.
Fery mengatakan, Wabup dan istri kebetulan tidak berada di Rujab saat banjir ini terjadi.
Sementara itu, kondisi di depan Rujab Wabup Sidrap atau jalan antarprovinsi, juga tak kalah berdampak.
Akibat tingginya genangan air, sejumlah pengendara motor dan mobil terlihat terjebak banjir. Ada yang berupaya menerobos banjir, namun tidak sedikit kendaraan yang mogok
Pada bagian lain, Katasulsel.com juga melakukan pemantauan di wilayah selatan Sidrap, tepatnya di Kelurahan Massepe, Kecamtan Tellu Limpoe.
Hasil pemantaun menyebutkan, banjir juga melanda sejumlah titik di wilayah itu. Bahkan dilaporkan sebuah kandang ayam milik peternak roboh setelah dihantam arus air (*)
Tinggalkan Balasan