Katasulselcom — Indonesia punya peran penting di balik gelaran sepak bola Piala Dunia 2022 di Qatar.
Apa itu, ternyata Indonesia berkontribusi dalam menyiapkan pengadaan bola yang dipakai oleh pemain.
Bola yang dipakai bermain di Piala Dunia 2022 Qatar itu, diberi nama Al Rihla. Bola itu diproduksi dari pabrik yang berlokasi di Madiun, Jawa Timur.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar parawansa sendiri lebih awal telah memamerkan Al Rihla melalui unggahan di media sosialnya.
Mengulik bola Al Rihla itu, rupanya dibuat Adidas. Selain aerodinamis dan punya ragam keunggulan untuk memanjakan pemain, pada bola ini juga dilengkapi teknologi.
Pihak produsen melengkapinya dengan teknologi baru bernama Semi-Automated Offside Technology (SAOT)
Karenanya, bola tersebut dapat membantu wasit saat laga berlangsung. Terutama saat menentukan apakah pemain offside atau tidak.
SAOT ini digunakan untuk pertama kalinya dengan VAR di Piala Dunia 2022 di Qatar
Adapun Al Rihla, dengan sensor gerak Inertial Measurement Unit (IMU) yang ada di alamnya, akan memainkan peran penting untuk menentukan offside terjadi atau tidak.(*)
Tinggalkan Balasan