Soppeng — Bupati Soppeng H.Andi.Kaswadi Razak, SE membuka secara resmi pasar kuliner Sentra Olahan Pangan Maega Rigading di Lapangan Sepak Bola Desa Rompegading Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng, Senin (30/01/2023)
Di sela-sela pembukaan kegiatan itu, Bupati Andi Kaswadi memberi jempol kepada panitia, khususnya kepada Pemdes Rompegading atas terlaksananya kegiatan tersebut
Kegiatan ini di hadiri H. Andi Kaswadi Razak SE. Bupati Soppeng, Letkol Inf Sigit Suhendro Hadi Kusmawan ST. M.Tr (Han) Dandim 1423/Soppeng, Kompol H. Muhiddin Yunus SH. Wakapolres Soppeng, Andi Hasanudin SH. Kasi Datun Kajari Kab.Soppeng, Para SKPD Lingkup Kab.Soppng, Andi Bangka S.Sos M.Si, Camat Liliriaja, Serma Syarifuddin Ws.Danramil 1423-04/Liliriaja, Iptu Agung Abimanyu S.Sos Kapolsek Liliriaja, Camat Liliriaja, Ketua APDESI,para kepala Desa dan Tokoh Masyarakat.
Ketua panitia kuliner Sentra Olahan pangan Maega Rigading, Qashirah, berharap kegiatan itu bisa dilakukan secara berkesinambungan. Dia usul dilaksanakan setiap akhir pekan
Menurutnya, kegiatan tersebut, sudah lama ditunggu-tunggu oleh masyarakat Desa Rompegading dan itu nyata dapat menumbuhkan kembali perekonomian warga pasca Pandemi Covid-19
Sementara, Kepala Desa (Kades) Rompegading, Sakmawati, menyampaikan terimakasih kepada Bupati HA Kaswadi Razak yang sempat membuka kegiatan tersebut secara resmi.
Menurutnya, kegiatan itu merupakan hasil dari kerjasama pemerintah kabupaten Soppeng serta mendapatkan kontribusi dari Bank BPD Sulselbar dan dinas koperindag. “Mari Nikmati Jajanan Kuliner Khas Desa Rompegading Harga Terjangkau Murah”
“Berjalannya kegiatan pasar malam kuliner ini, Alhamdulillah sudah terkumpul omset ibu-ibu kurang lebih Rp 30 juta rupiah selama dua malam dan semoga malam ini bisa mencapai 50 juta rupiah,” klaimnya.
Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak mengaku sangat merespons kegiatan tersebut. Bahkan ia menilai itu adalah salah satu solusi penyelesaian masalah perekonomian di tengah-tengah masyarakat.(*)
Tinggalkan Balasan