banner 650x65

Camellia Panduwinata Lubis: Jangan anggap Remeh Pertanian Rempah

Jakarta – Wakil Bendahara Umum HKTI, Camellia Panduwinata Lubis atau akrab disapa Camel Petir ikut meninjau pembuatan marketplace produk rempah di PT Teknologi Cakra Internasional di Bandung, belum lama ini.

Kunjungan Camellia kala itu, bersama dengan pengurus dari Asosiasi Rempah Nasional (Asrenal) untuk melakukan menjajakan kerjasama pembuatan marketplace khusus jual beli produk rempah.

“Disana itu saya lihat prospeknya sangat bagus. Malahan saya bisa memastikan usaha dari basis pertanian rempah itu dapat mendongkrak perekonomian warga dan negara. Jadi, jangan anggap remeh itu,” ujar Camellia di Jakarta, Minggu, 12 Februari 2023

Menurutnya, kehadiran PT Teknologi Cakra Internasional di Bandung itu sangat besar artinya bagi masyarakat. Sebab, kata dia, selain menciptakan pasar komoditi produk rempah, pembuatan marketplace produk rempah yang dijalankan itu, akan memudahkan penjual dan pembeli dalam bertransaksi secara online.

“Saya pikir ini suatu langkah maju dan cepat dalam perespons perubahan zaman. PT Teknologi Cakra Internasional di Bandung ini tanggap melihat pasaran digital sehingga pembuatan marketplace khusus produk rempah PT Teknologi Cakra Internasional di Bandung itu sangat pas,” kata Camellia

Apalagi, sambungnya, sudah menjadi rahasia umum jika petani rempah di berbagai daerah di tanah air saat ini, hasil pertaniannya terkadang harganya dipatok di bawah rata-rata oleh para tengkulak, akhirnya apa, petani menjerit

Oleh sebabnya, kata Camel, dengan adanya marketplace PT Teknologi Cakra Internasional di Bandung tersebut, dapat dimudahkan petani untuk menjual produk rempah dan turunannya dengan harga yang pantas. (*)

banner 650x900