Horee, Penerimaan Polisi Diperpanjang Hingga 17 April 2023

Katasulsel.com, SIDRAP – Kabar gembira bagi para pemuda(i)/remaja yang ingin bergabung sekaligus mengabdikan diri kepada negara sebagai anggota Polri.

Saat ini pendaftaran berkas anggota Polri dengan jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama, diperpanjang hingga 17 April 2023 mendatang yang sebelumnya sampai tanggal 14 April 2023.

Hal ini dibenarkan, Kapolres Sidrap, AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Kabag SDM, KOMPOL Sudirno, saat dikonfirmasi. Rabu, (12/04/ 2023)

Benar, bahwa pendaftaran berkas anggota Polri dengan jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama, diperpanjang hingga 17 April 2023 mendatang,” kata Kabag SDM.

Kabag SDM menjelaskan, dengan adanya perpanjangan pendaftaran berkas anggota Polri dengan jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama, hingga 17 April 2023, para pemuda(i)/remaja yang ingin mengabdikan diri sebagai anggota Polri, masih ada waktu dan kesempatan untuk bergabung.

“Jadi silakan kepada pemuda(i)/remaja, apabila ingin mendaftarkan diri, bisa langsung datang ke Mapolres Sidrap melalui Bagian SDM,” jelasnya.

KOMPOL Sudirno, berharap semoga semakin banyaknya pemuda(i)/remaja, yang mendaftarkan diri dan nantinya apabila lulus tes dan bergabung di anggota Polri, bisa memperkuat insitusi Polri sekaligus memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman serta penegakan hukum kepada masyarakat.

“Yang pastinya mengabdikan diri kepada negara Republik Indonesia,” tuturnya. (*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com