Katasulsel.com,Jakarta – Erick Thohir, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC), dan anggota Central Board Federasi Bola Basket Internasional (FIBA), mengumumkan melalui akun Twitter pribadinya tentang kerjasama yang dijalin antara Liga Indonesia dengan Deutsche Fussball Liga (DFL), penyelenggara Bundesliga, liga sepak bola Jerman.
Dalam unggahannya, Erick Thohir menyampaikan bahwa mereka telah mengikat nota kesepahaman (MoU) dengan penyelenggara Bundesliga untuk menjadikan Liga Indonesia sebagai yang terbaik di Asia Tenggara. Menurutnya, kerjasama ini akan membawa banyak manfaat bagi perkembangan sepak bola Indonesia.
Sebelumnya, Erick Thohir juga mengunjungi Dortmund, Jerman, untuk melihat fasilitas yang dimiliki oleh klub sepak bola Borussia Dortmund. Ia mengungkapkan kekagumannya terhadap prestasi klub tersebut dalam mencetak pemain muda berbakat seperti Jude Bellingham, Jadon Sancho, Christian Pulisic, dan Gio Reyna.
“Kami dapat banyak ilmu yang dapat diterapkan di Indonesia, agar bisa mengembangkan bakat anak bangsa yang akan mewujudkan mimpi kita,” tulis Erick Thohir dalam unggahannya.
Kerjasama ini akan berfokus pada pengembangan sepak bola usia muda, manajemen liga dan klub, manajemen stadion, keamanan suporter, media, dan lisensi klub. Tujuan utamanya adalah untuk membawa kemajuan dalam semua aspek yang terkait dengan sepak bola di Indonesia.
Tanggapan positif langsung datang dari salah satu netizen, AFRIZAL🇮🇩 @AFRIZAL28025338, yang menyatakan kekagumannya terhadap kualitas kepemimpinan Erick Thohir. Ia menyebut bahwa baru kali ini Indonesia memiliki seorang Ketua Umum PSSI yang berkualitas dan mampu mengakses level dunia dengan sambutan yang berkelas dari para petinggi sepak bola di setiap negara yang dikunjungi.
“I imagine Indonesia football will be shining as well as leading if we have competent leaders like Erick Thohir. Looking forward to witnessing the progress and success of Indonesian football,” tulis AFRIZAL🇮🇩 dalam tanggapannya.
Diharapkan dengan adanya kerjasama ini, sepak bola Indonesia akan semakin bersinar dan menjadi pemimpin di kawasan Asia Tenggara. Dengan pengetahuan dan pengalaman yang didapat dari Bundesliga, diharapkan bakat-bakat muda Indonesia akan terus berkembang dan mewujudkan mimpi-mimpi mereka di kancah sepak bola internasional.(*)
Tinggalkan Balasan