banner 600x50

Katasulsel.com – Ratusan skateboarding dari berbagai daerah penuhi Taman Mattirotasi, Kota Parepare, Sulawesi Selatan, untuk memperingati hari skateboard sedunia yang jatuh setiap tanggal 21 Juni.

Dalam acara rutin tersebut para skateboarder saling pamer aksi dalam arena yang telah disediakan, selain itu ada juga skate kontes. Para skateboarder ini juga melakukan ”Riding Parade” atau pawai menggunakan papan skate mengelilingi sejumlah jalan Parepare.

“One Day Music and Skateday 2023 ini memperingati hari skateboard sedunia yang serentak dilaksanakan di seluruh dunia setahun sekali. Untuk di Parepare hampir tiap tahun dilaksanakan,” kata Panitia, Hendro Kiswanto Halim, saat ditemui, Sabtu (24/6/2023).

Hendro bilang, untuk jumlah peserta One Day Music and Skateday 2023 ini ada sekitar 200 orang yang datang dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan hingga Sulawesi Barat mengikuti kegiatan ini.

“Peserta yang tercatat kurang lebih 200 orang. Untuk teman-teman (peserta) paling jauh itu ada dari Polman, Toraja, Gowa, Makassar, Pangkep, Maros, Sidrap, Pinrang, Palopo dan Parepare,” tuturnya.

Dia berharap di Hari Skateboard Sedunia 2023 ini, di Kota Parepare, Sulawesi Selatan, memiliki Skatepark.

banner 250x250

Sementara, Kadisporapar Kota Parepare, Amarun Agung Hamka, yang mewakili Wali Kota Parepare membuka kegiatan tahunan ini menyampaikan, akan segera mewujudkan Skatepark di Kota Parepare.

“Beliau menyampaikan (Taufan Pawe), keinginan saudara-saudara (pecinta skateboard) dengan adanya Skatepark yang belum terwujud. Beliau sudah punya perencanaan akan dibangun di Taman Matras (Kawasan Taman Mattirotasi),” tukasnya.

Ketua Golkar Sulsel itu juga menyampaikan antusias dengan kegiatan kepemudaan seperti ini. Ia mengaku akan selalu mensuport dan mendukung kegiatan positif yang dilakukan para pemuda di Kota Parepare.