banner 600x50

Katasulsel.com, Soppeng – Wajah baru kepengurusn Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Soppeng (KONI Soppeng) untuk masa bakti 2023-2027. pengurusnya telah dikukuhkan dalam sebuah upacara yang mengesankan, Sabtu, 9 September 2023.
Acara pengukuhan ini, sesuai dengan surat keputusan nomor: 01/FOR-KONI.SPG/VIII/2023, tanggal 22 Agustus 2023, dan menandai momen istimewa dalam perayaan Hari Olahraga Nasional 2023.

Lalu, yang menarik, sebab upacara pelantikan ini dilangsungkan dengan meriah di Lapangan Anjungan Mangkawani secara terbuka. Dulu, tempat ini dikenal Lapangan Gasis Soppeng.

Ketua Panitia, Andi Muhammad Farid, mengungkapkan harapannya kepada pengurus KONI Soppeng yang baru dilantik, menekankan pentingnya sinergi dengan semua pihak terkait.

Tema pengukuhan, “Sinergi of Performance,” menggambarkan tekad KONI Soppeng untuk berkolaborasi dengan semua stakeholders dalam upaya memajukan olahraga di tanah Bumi Latemammala.

“Andi Farid juga mengungkapkan harapannya kepada seluruh pengurus KONI Soppeng untuk membangun dan bekerja keras demi KONI Soppeng. “Kita harus menjadi garda terdepan untuk kemajuan olahraga di Bumi Latemammala, kita akan mengembalikan kejayaan KONI Soppeng dengan meningkatkan prestasi olahraga di Soppeng,” ujarnya dengan penuh semangat.

Selanjutnya, Ketua KONI Kabupaten Soppeng, Andi Muhammad Sadri, menegaskan komitmen KONI Soppeng untuk melibatkan seluruh masyarakat dalam kemajuan olahraga Soppeng. Dia mengumumkan rekrutmen pengurus KONI Soppeng yang terbuka untuk semua pihak tanpa diskriminasi.

banner 250x250

“Kami ingin melibatkan seluruh cabang olahraga dan masyarakat dalam memajukan KONI Soppeng melalui rekrutmen pengurus yang terbuka ini,” kata Andi Sadri.

Lebih lanjut, Andi Sadri menyatakan salah satu target besar KONI Soppeng ke depan adalah mencapai peringkat 10 besar dalam ajang olahraga tingkat Provinsi. Saat ini, Soppeng berada di peringkat 17 dalam Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan (Porprov Sulsel).

“Kami akan bekerja keras untuk meraih peringkat 10 besar dalam ajang olahraga Provinsi, yang saat ini masih berada di urutan 17,” tegasnya.

Acara pelantikan KONI Soppeng juga disemarakkan dengan pemberian penghargaan kepada atlet-atlet olahraga Soppeng dari berbagai cabang olahraga yang telah berprestasi dalam Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan.

Dalam acara tersebut, hadir Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak, Ketua KONI Provinsi Sulsel, Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, Saharuddin, Forkopimda, serta seluruh birokrat Kabupaten Soppeng, yang turut memeriahkan peristiwa penting ini.