Katasulsel.com,Barru – Bupati Barru, Suardi Saleh, mengingatkan semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memperhatikan penyelesaian kegiatan mereka sebelum musim hujan tiba. Dalam arahannya pada rapat OPD, Bupati Suardi Saleh menegaskan bahwa semua program harus dilaksanakan dengan matang dan tepat waktu.
“Jangan ada lagi program yang tidak dilaksanakan dengan alasan waktu yang tidak cukup. Semua pekerjaan harus direncanakan dengan matang agar hasilnya bagus dan tepat sasaran,” ungkap Bupati Suardi Saleh.
Selain itu, Bupati juga memerintahkan semua pihak yang terlibat dalam pekerjaan, baik yang berhubungan dengan proyek fisik maupun pekerjaan lainnya, termasuk Pengguna Anggaran dan Kepala OPD, untuk terjun langsung ke lapangan dan memantau kemajuan setiap pekerjaan.
Bupati juga menginstruksikan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan instansi terkait untuk lebih intensif dalam memberikan informasi kepada masyarakat terkait bahaya kebakaran serta selalu siap siaga dalam menangani kejadian-kejadian terkait kebakaran.
Dalam penutup rapat, Bupati kembali mengingatkan seluruh peserta rapat untuk memperhatikan informasi yang disampaikan melalui berbagai media, termasuk WhatsApp Group (WAG) Kabupaten Barru. Ia mengatakan bahwa adanya diskusi dan pertanyaan yang berkaitan dengan pemerintahan dan program harus segera dijawab sesuai tupoksi masing-masing.
Bupati juga menekankan pentingnya memperhatikan informasi media, terutama media sosial, di era keterbukaan informasi saat ini. Beliau menambahkan bahwa media sosial dapat menjadi sumber ide-ide cemerlang dari masyarakat, serta kritikan, masukan, dan hal-hal lainnya.
Namun, Bupati juga menyoroti pentingnya menjadi contoh baik dalam bermedia sosial, dengan menjunjung tinggi adat dan kebiasaan lokal sebagai orang Bugis/Makassar, yaitu Sipakatau, Sipakainge, Sipakalebbi. Ia menjelaskan bahwa kita juga diatur oleh Undang-Undang ITE (Informasi dan Transaksi Elektronik) dalam penggunaan teknologi informasi dan transaksi elektronik, termasuk dalam bermedia sosial. Bupati mengingatkan agar kita tidak melakukan tindakan yang dapat menghasut, memfitnah, atau mencemarkan nama baik orang lain, karena hal tersebut dapat melanggar hukum yang berlaku.
Dengan arahan yang tegas dari Bupati Suardi Saleh, diharapkan penyelesaian program OPD bisa lebih dipercepat dan semua pihak terlibat dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sesuai dengan aturan yang berlaku.(*)
Tinggalkan Balasan