banner 600x50

Katasulsel.com – Pemerintah Kab.Soppeng menghadiri Acara Penganugrahan Proklim 2023 yang dilaksanakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, kegiatan ini bertempat di Gedung Manggala WanaBakti Kementerian LHK Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Selasa 24 Oktober 2023.

Kegiatan ini adalah bentuk apresiasi dan penghargaan kepada daerah yang telah berperan aktif dalam pelaksanaan Proklim.Penghargaan yang diberikan kepada Bapak Ibu yang hadir dalam kesempatan ini merupakan pengakuan atas kerja keras Bapak Ibu Saudara baik dari pelaksanaan Proklim, kepala daerah yang telah menjalankan fungsi pembinaan dengan baik, serta dunia usaha ataupun lembaga swadaya masyarakat yang mengambil peran aktif dalam mendukung dan mendampingi pelaksanaan Proklim,” ujar Menteri LHK Ibu Siti Nurbaya.

Penghargaan Proklim 2023 diberikan kepada 36 provinsi dan 347 kabupaten/kota yang telah berpartisipasi dalam melakukan registrasi Proklim 2023 yang telah teregistrasi dalam Sistem Registri Nasional Pengendalian Perubahan Iklim (SRN PPI).Kabupaten Soppeng merupakan salah satu daerah diantara 55 kabupaten/kota yang dipilih memperoleh penghargaan nasional dan kembali meraih Penghargaan Nasional Proklim Tahun 2023 yang diberikan oleh KLHK dalam bentuk Tropy Proklim 2023.

Kepada Desa Patampanua Kecamatan Marioriawa serta Piagam Penghargaan kepada Bupati Soppeng (diwakili bupati Soppeng) yang telah mendukung Proklim 2023 dengan melalui proses verifikasi yang panjang dan alot. Penghargaan ini dapat kita raih berkat kerja kolaborasi & sinergitas yang baik antara pemerintah desa, pemerintah kecamatan dan kabupaten.

Apresiasi pemerintah pusat ini memicu semangat untuk tetap berjuang demi kepentingan bersama dalam menghadapi tantangan perubahan iklim, “Semoga dengan apresiasi yang diberikan oleh KLHK menjadi pemicu semangat, untuk tetap bekerja dan berjuang untuk kepentingan masyarakat, bangsa, negara dan dunia dalam menghadapi tantangan perubahan iklim yang semakin berat,” Penganugrahan yang diberikan oleh Menteri KLHK Siti Nurbaya meliputi pemberian trophy, sertifikat dan Insentif serta apresiasi.

Melalui komitmen bersama dalam aksi mitigasi dan adaptasi dalam Proklim, dimana masyarakat telah bersama-sama dengan pemerintah, dunia usaha, akademisi, aktivis, serta berbagai pemangku kepentingan, melakukan upaya terbaik untuk menyelamatkan kehidupan bumi dari ancaman perubahan iklim.

banner 250x250

Berikut penganugrahan Proklim 2023 yang diberikan:

1.Penghargaan trophy, sertifikat dan insentif ProKlim Lestari sebanyak 26 lokasi.

2.Penerima Penghargaan Trophy, Sertifikat dan Insentif ProKlim Utama sebanyak 55 lokasi.

3.Penerima Penghargaan SertifikatProKlim Utama sebanyak 442 lokasi.

4.Apresiasi Pembinaan ProKlim Tingkat Provinsi sebanyak 10 provinsi.

5.Apresiasi Pembinaan ProKlim Tingkat Kab/Kota sebanyak 13 kota dan 42 kabupaten, serta

6.Apresiasi Pendukung ProKlim sebanyak 23 lembaga/dunia usaha.