banner 650x65

KATASULSEL.COM,SIDRAP — Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Sidrap mengalami pergantian dua posisi jabatan kunci, yakni, Kepala Seksi Pidana Umum (Pidum) dan Kepala Seksi Intelijen (Intel)

Acara serah terima jabatan yang dipimpin Kajari Sidrap, Hasnadirah, SH, MH, ini digelar secara internal, di Aula Kantor Kejari Sidrap di Jl Jenderal Sudirman Pangkajene, Kamis, 9 November 2023

banner 400x600

Serah terima jabatan ini, turut disaksikan Kasi Pidsus Ibrahim, SH,MH, Kasi Datun Uznul Alim,SH,MH, Kasubag Tata Usaha Abdullah serta seluruh staf jaksa fungsional lingkup Kejari Sidrap

Dua pejabat yang mengalami pergantian jabatan itu, yakni Ady Haryadi Annas, SH, MH yang sebelumnya menjabat Kasi Pidum, dan Adityo Ismutomo, SH, MH yang sebelumnya sebagai Kasi Intelijen.

Keduanya, digantikan oleh pejabat baru yang sebelumnya bertugas di Kejari Jeneponto, yakni, Ridwan Syaputra, SH, MH menjadi Kasi Pidum, dan Zainal Abidin Salampessy, SH, MH sebagai Kasi Intelijen.

Sebelumnya, Ridwan Syaputra menjabat Kasi Datun (Perdata dan Tata Usaha Negara), sementara Zainal Abidin Salampessy menjabat Kasi Pidum, keduanya sama-sama bertugas di Kejari Jeneponto.

Kajari Sidrap, Hasnadirah, pergantian pejabat itu merupakan bagian dari penyegaran struktural dan kebutuhan organisasi. Tujuan dari mutasi pejabat itu, sebagai penyegaran dan juga pengembangan karir pejabat bersangkutan

“Saya harap, pejabat yang baru segera beradaptasi dengan lingkungan dan melanjutkan program-program yang sudah berjalan yah, bangun komunikasi yang baik dan jaga marwah institusi,” kata Hasnadirah

Tugas Baru Ady Haryadi dan Adityo Ismutomo

Pada bagian lain, dua pejabat Kejari Sidrap yang bergeser, selanjutnya akan menempati jabatan barunya. Ady Haryadi Annas misalnya akan menjabat sebagai Kasie Pidana Khusus (Pidsus) di Kejari Maros. Sedang Adityo Ismutomo akan menjabat Kasi Pidana Umum di Kejari Tojo Una-una, Sulawesi Tengah.

Selama menjabat di Kejari Sidrap, keduanya menunjukkan dedikasi yang luar biasa. Satu hal lagi yang patut dicontoh oleh pejabat pengganti, Ady Haryadi maupun Adityo Ismutomo sangat akrab dengan insan pers dalam mendukung tugas-tugasnya (*)