banner 600x50

Katasulsel.com, Sidrap — Babinsa Kelurahan Sidenreng, Serka Usman, mendapat apresiasi dari Dandim1420/Sidrap Letkol Inf Andika Ari P, SE, M. I. Pol atas kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilakukannya pada Rabu, 20 Desember 2023, di wilayah kerjanya.

Danramil 1420-03/Maritengngae, menegaskan dalam kegiatan tersebut, Babinsa kelurahan Sidenreng, telah menekankan pentingnya kerja sama warga dalam menjaga situasi keamanan wilayah, terutama menjelang Pemilihan Umum (Pemilu).

“Kegiatan Komsos yang dilakukan oleh Babinsa kelurahan Sidenreng, dapat memperkuat rasa saling peduli dan memiliki satu frekuensi dalam menjaga lingkungan yang aman dan tertib,” ujarnya.

Selain itu, Babinsa kelurahan Sidenreng juga menghimbau warga untuk memperhatikan kebersihan lingkungan dengan melakukan kerja bakti atau pembersihan saluran air, terutama pada saat musim hujan, untuk menghindari genangan air yang dapat menimbulkan bibit penyakit.

Tak hanya itu, Babinsa kelurahan Sidenreng juga meminta warga agar tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tersebar di media sosial yang belum tentu benar, dan dapat merusak persatuan dan memecah belah persaudaraan.

Dandim1420/Sidrap Letkol Inf Andika Ari P, SE, M. I. Pol, mengapresiasi Babinsa kelurahan Sidenreng atas komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. “Kita patut berbangga memiliki Babinsa yang begitu aktif. Hal ini harus diapresiasi dan patut dicontoh oleh Babinsa lainnya,” ujarnya.

banner 250x250

Diharapkan, kegiatan Komsos ini dapat terus berlangsung pada wilayah lainnya dan semakin menumbuhkan rasa kebersamaan dan tanggung jawab dalam menjaga lingkungan yang kondusif.(*)