banner 650x65

Katasulsel.com, Sidrap — Seorang mahasiswi di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan menjadi korban penipuan online atau di Sidrap dikenal dengan istilah sobis dengan investasi bodong. Tidak main-main, wanita berinisial M tersebut merugi hingga Rp70 juta.

Kabarnya, M telah melaporkan di Polres Sisrap dengan peristiwa yang telah dialaminya.

“Sudah melapor dan saat ini kami menunggu tindaklanjut polisi menuntaskan laporan tersebut,” kata Mar, salah seorang kerabat M, Kamis, 21 Desember 2023.

Cerita Mar, awal mula rekannya M menjadi korban investasi bodong saat ia di undang sesorang masuk bergabung di grup telegram.

“Dia (M) dimasukkan ke dalam salah satu grup telegram. Setelah bergabung menjadi salah satu member, ia kemudian ditunjukkan beberapa gambar dan penjelasan di grup,” tuturnya.

Lanjutnya, M dikirimkan lagi sejumlah pertanyaan melalui aplikasi dimana M awalnya diberikan hadiah berupa uang karena sudah menjawab dengan benar pertanyaan-pertanyaan tersebut.

Hanya saja, malapetaka mulai terjadi saat M dikirimkan kembali pertanyaan berikutnya dengan iming-iming hadiah uang yang lebih banyak apabila bisa menjawab dengan benar.

Tentu saja M sudah tidak ragu sebab sebelumnya ia telah membuktikan janji memberikan imbalan uang apabila menjawab pertanyaannya dengan benar. Hanya saja, untuk mengambil hadiah di pertanyaan kedua ini, M diharuskan untuk mengirim sejumlah uang lebih dulu

“Saat itulah M mulai tertipu sebab tanpa sadar dirinya mengirimkan uang berkali-kali kepada pelaku, ” beber Mar.

Atas kejadian tersebut, M maupun rekannya Mar berharap polisi dapat mengungkap kasus penipuan online tersebut. (*)

banner 650x900