banner 600x50

Katasulsel.com, Enrekang — Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika (HIMAPTIKA) Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN) akan mengadakan Olimpiade Matematika 1 tingkat SMA/SMK/MA Sederajat di Kabupaten Enrekang. Acara ini akan berlangsung selama 2 hari di Aula Kampus 1 UNIMEN, dimulai pada Senin hingga Selasa, 8-9 Januari 2024.

Pembukaan Olimpiade Matematika ini dihadiri oleh Rektor UNIMEN, Dr. Drs. Yunus Busa, M.Si, dan turut hadir Mursalim B. yang mewakili Pj. Bupati Enrekang. Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan Program Studi Pendidikan Matematika kepada siswa/siswi SMA/SMK/MA Sederajat agar lebih tertarik dan mengenal program studi tersebut.

Putriyani S, S.Pd., M.Pd., Kaprodi Pendidikan Matematika UNIMEN, menjelaskan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mengubah mindset siswa/siswi calon mahasiswa yang menganggap pendidikan matematika sulit dan kurang menarik. Dia menekankan bahwa program studi matematika di UNIMEN tidak hanya mempelajari konsep matematika, tetapi juga ilmu-ilmu pendidikan, keguruan, serta program intensif Bahasa Inggris dan teknologi.

Ketua HIMAPTIKA UNIMEN, Titi Nurniyati, menambahkan bahwa Olimpiade Matematika ini memberikan ruang bagi siswa/siswi untuk mengembangkan bakat dan kemampuan dalam bidang matematika. Tujuan dari kegiatan ini adalah membuktikan kepada masyarakat bahwa matematika bukanlah hal yang sulit dan dapat menjadi mata pelajaran yang menarik.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai langkah konkrit untuk mendorong minat serta prestasi dalam bidang matematika di kalangan generasi milenial. Puncak acara ditandai dengan penyematan tanda simbolis kepada para peserta oleh Rektor UNIMEN, Dr. Drs. Yunus Busa, M.Si, dan kepada para pembina peserta Olimpiade Matematika 1 HIMAPTIKA UNIMEN tingkat SMA/SMK/MA Sederajat oleh Pj. Bupati Enrekang yang diwakili oleh Mursalim B.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa/siswi dapat mengembangkan kreativitas dan kemampuan matematika mereka, serta menyadari bahwa matematika tidaklah sulit dan dapat menjadi bidang yang menarik.(*)

banner 250x250