KATASULSEL.COM, MAKASSAR — Penjabat Bupati Enrekang DR H Baba SE MM menghadiri High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Sulawesi Selatan, di Baruga Phinisi, Lt. 4, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Prov. Sulsel, Jl. Jend. Sudirman, Kota Makassar. Selasa, (4/06/2024).

HLM membahas Sinergi Peningkatan Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan Dalam Rangka Mengantisipasi HBKN Idul Adha 2024.

Pertemuan ini berfokus pada upaya bersama untuk meningkatkan ketahanan pangan, termasuk stablitas suplai dan harga, dalam menghadapi Idul Adha

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Pj Gubernur Sulsel Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., dihadiri para unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sulsel.

Pj Gubernur Sulsel menyampaikan arahan Presiden RI yang senantiasa menekankan pentingnya menangani dan menyelesaikan masalah inflasi.

Salah satunya, meminta para kepala daerah untuk melakukan pengecekan harga komoditas yang cenderung mengalami kenaikan menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

“semua stakeholders dan pemangku kepentingan, untuk membangun komunikasi intensif dalam pelaksanaan program masing-masing guna menjaga stabilitas inflasi dan harga pangan,” terang Prof Zudan.

Pj Bupati meminta perangkat daerah yang bersentuhan langsung dengan pangan dan pengendalian inflasi, agar menjadikan hasil HLM ini sebagai fokus atensi jelang Idul Adha.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com