Sidrap, Katasulsel.com — Banjir yang disebabkan dari beberapa hari terakhir ini dilanda hujan lebat dan sedang mengakibatkan sejumlah kawasan di wilayah Kabupaten Sidenreng Rappang tergenang Banjir.

Menanggapi situasi tersebut, Dandim 1420/Sidrap Letkol Inf Andika Ari Prihantoro, SE., M.I.Pol., menerjunkan seluruh personil Babinsa jajaran Koramil untuk siaga di lokasi dan memantau serta memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir. Kamis (04/07/24).

Personil yang diterjunkan ke lapangan terdiri dari beberapa tim yang bertugas untuk memantau kondisi di beberapa titik di wilayah terdampak.

Menurut Komandan Kodim 1420/Sidrap Letkol Inf Andika Ari Prihantoro, SE., M.I.Pol., bahwa pihaknya bersama instansi terkait lainnya akan terus memantau dan memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan.

“Kami akan terus memantau situasi di lapangan serta memberikan bantuan kepada warga yang terdampak musibah banjir ini serta berkoordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan bencana,” kata Letkol Inf Andika AP.

Dirinya juga berharap, keberadaan personil Kodim 1420/Sidrap dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta membantu mempercepat penanganan bencana banjir ini di daerah ini. (*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com