banner 600x50

Soppeng, Katasulsel.com Dalam rangka persiapan pengamanan Pemilukada tahun 2024-2025, Polres Soppeng melaksanakan kegiatan Tactical Floor Game (TFG) yang berlangsung di Aula Tantya Sudhirajati, Mapolres Soppeng, Jalan Tenribali, Kelurahan Lalabata Rilau, Watansoppeng.

Kegiatan yang digelar pada hari Rabu ini dipimpin oleh Kapolres Soppeng, AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman, S.I.K., S.H., M.T., CIPA, didampingi oleh Wakapolres, Kompol H. Muhiddin Yunus, S.H., M.H., dan Kabag Ops, Kompol Abdur Rahman, S.Pd.

Turut hadir dalam kegiatan ini para Pejabat Utama (PJU) Polres Soppeng, Kapolsek Jajaran, anggota Polres Soppeng, serta anggota Polsek Jajaran yang terlibat dalam Sprint Operasi Mantap Praja.

Kapolres Soppeng, AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman, dalam arahannya menjelaskan bahwa Tactical Floor Game (TFG) merupakan salah satu metode untuk mengaplikasikan tugas-tugas rekan-rekan di lapangan saat bertugas.

“Diperlukan teknis dan taktis sebelum memulai tahapan Pemilukada yang akan kita hadapi. Dengan TFG ini kita dapat mengetahui peran dan tugas kita masing-masing sesuai sprint ploting yang sudah dibuat,” ujarnya.

TFG adalah suatu simulasi yang dilakukan di atas maket atau peta untuk menggambarkan situasi sebenarnya yang mungkin terjadi di lapangan.

banner 250x250

Dalam simulasi ini, setiap peserta diberikan peran dan tugas tertentu untuk melatih koordinasi dan pengambilan keputusan secara cepat dan tepat. Teknik ini sangat berguna untuk mengidentifikasi dan mengatasi potensi gangguan keamanan yang mungkin muncul selama tahapan Pemilukada berlangsung.

AKBP Muhammad Yusuf juga menjelaskan bahwa dalam operasi Mantap Praja, penting bagi setiap anggota di lapangan untuk memahami mekanisme pengambilan langkah-langkah yang tepat agar semua satu suara dan satu tujuan dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang tahapan Pemilukada 2024-2025.
“Kegiatan TFG ini menjadi wadah bagi kita untuk berdiskusi, berkoordinasi, serta menyusun strategi pengamanan yang efektif demi menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan tahapan Pemilu,” tambahnya.

Kegiatan tersebut diawali dengan apel yang dipimpin oleh Kapolres Soppeng, AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman, didampingi oleh Wakapolres Soppeng, Kompol Muhiddin Yunus. Apel ini diikuti oleh seluruh PJU Polres Soppeng, Kapolsek Jajaran, serta anggota Polres dan Polsek yang terlibat dalam Sprint Operasi Mantap Praja 2024-2025.

Dengan dilaksanakannya TFG ini, diharapkan seluruh anggota Polres Soppeng dapat lebih siap dan sigap dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi selama tahapan Pemilukada, sehingga dapat memastikan Pemilukada 2024-2025 berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif.(*)