Sidrap, Katasulsel.com – Upacara Pembukaan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Bela Negara Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Pemadam Kebakaran (Damkar), dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kabupaten Sidenreng Rappang Tahun 2024 resmi dibuka pada hari ini oleh Asisten 1 Kabupaten Sidenreng Rappang, Drs Muhammad IQBAL,M.Si,di Mako Kodim 1420/Sidrap, Jumat 9 Agustus 2024.
Acara yang berlangsung dengan khidmat ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting daerah.Kasdim 1420/Sidrap, Mayor Arm Ari Widarto, Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, Usman Demma, turut hadir memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Selain itu, hadir pula Kabid Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum), Kaharuddin Djohan, Kabid Pemadam Kebakaran, Arifuddin, dan Kabid Linmas, Hasannudin.
Dalam sambutannya, Asisten 1 Drs Muhammad IQBAL,M.Si, menyampaikan bahwa Diklatsar Bela Negara ini merupakan salah satu upaya strategis dalam membentuk karakter dan memperkuat kapasitas para personel Satpol PP, Damkar, dan Linmas. “Diharapkan melalui pelatihan ini, peserta dapat lebih siap dalam menjalankan tugas-tugasnya untuk menjaga ketertiban, keamanan, dan keselamatan masyarakat,” ungkapnya.
Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, Usman Demma, menambahkan bahwa pelatihan ini akan berlangsung dengan intensif, meliputi berbagai materi yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan teknis dan mental para peserta. “Ini adalah investasi jangka panjang bagi keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sidenreng Rappang,” ujarnya.
Upacara pembukaan ini menandai dimulainya rangkaian kegiatan pelatihan yang akan berlangsung selama dua hari. Seluruh peserta diharapkan dapat mengikuti pelatihan dengan penuh semangat dan dedikasi, guna mengabdi secara maksimal kepada masyarakat Sidrap ujar Usman Demma (*)
Tinggalkan Balasan