banner 650x65

Dengan persiapan yang dimulai dari Februari 2024, dan try out ke Bali yang dilakukan awal Agustus lalu, Ketua Pengprov Pertina Sulsel, Harpen Reza Ali, menunjukkan komitmen yang tak main-main.

“Atlet tidak perlu meninggalkan hotel. Segala kebutuhan latihan sudah tersedia dalam jarak 5 meter dari kamar mereka!” ungkapnya.

Dufri Masihor dan tim pelatih senior seperti Albert Lala’ar dan Muh Yusri That S. memastikan setiap detail dari latihan berjalan dengan sempurna.

“Kami optimis beberapa atlet Sulsel akan pulang dengan medali emas,” kata Harpen Ali, meski ia enggan membocorkan kelas apa saja yang menjadi target.

12 atlet tinju Sulsel siap bertarung habis-habisan, termasuk delapan putra dan empat putri yang telah lolos melalui babak kualifikasi.

Apakah Sulsel akan menorehkan prestasi gemilang? Saksikan dan dukung perjalanan mereka menuju PON XXI Aceh-Sumut 2024! (*)

banner 650x650