Soppeng, Katasulsel.com — Semakin mendekati hari pencoblosan, yakni pada 27 November mendatang, dukungan masyarakat terhadap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Soppeng, Andi Mapparemma dan Andi Adawiah, yang dikenal dengan akronim SIAP ADA, kian menguat.
Pasangan yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, berhasil mencuri perhatian dan hati warga Soppeng dengan kharisma serta rekam jejak yang kuat dalam pelayanan publik.
Warga menilai, kedua sosok ini merupakan pemimpin yang berpengalaman dan punya kedekatan yang erat dengan masyarakat.
Andi Mapparemma dan Andi Adawiah dianggap mampu membawa perubahan nyata untuk Bumi Latemmamala, dengan konsistensi serta komitmen tinggi mereka dalam melayani rakyat.
“Bagi kami, pasangan SIAP ADA ini bukan sekadar calon pemimpin, mereka sudah terbukti berpengalaman dalam melayani masyarakat. Mereka dekat dengan rakyat, mengerti kebutuhan kita, dan selalu hadir saat dibutuhkan,” ujar seorang warga Soppeng, Rahman (45), yang mengaku telah mantap memilih pasangan ini.
Sejumlah masyarakat juga mengapresiasi gaya kepemimpinan Andi Mapparemma dan Andi Adawiah yang dinilai berintegritas dan konsisten dalam menjalankan visi misi mereka.
“Mereka bukan hanya janji-janji, tapi juga tindakan nyata. Kami melihat langsung kepedulian dan kerja nyata pasangan ini,” tambah Ibu Suri (50), warga lainnya.
Tak heran, pasangan SIAP ADA makin populer di kalangan masyarakat Soppeng, terutama di kalangan pemilih muda yang merindukan sosok pemimpin yang merakyat dan punya visi jelas untuk kemajuan daerah.
Keduanya dianggap sebagai kombinasi yang ideal, memadukan pengalaman, keberanian, dan integritas dalam satu paket kepemimpinan yang siap membawa Soppeng lebih maju.
Dengan dukungan yang terus mengalir, pasangan SIAP ADA diharapkan dapat memenuhi harapan masyarakat untuk membawa perubahan dan kemajuan yang signifikan bagi Soppeng, merealisasikan komitmen mereka dalam menjadikan daerah ini lebih sejahtera dan berdaya saing. (*)
Tinggalkan Balasan