banner 600x50

Pemandangan itu adalah potret kebahagiaan sebuah keluarga yang telah melewati perjalanan panjang, penuh tantangan, dan kini merayakan hasilnya.

“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak, terutama keluarga saya. Tanpa doa dan dukungan mereka, saya tidak mungkin sampai di titik ini,” ucap Abdul Jabbar dengan mata yang masih berkaca-kaca.

Sebagai penutup, Abdul Jabbar mengingatkan bahwa ilmu adalah amanah. “Ilmu harus dimanfaatkan untuk berbuat kebaikan, jangan pernah menjadi angkuh. Seperti filosofi padi, semakin berisi semakin merunduk,” ujarnya.

Pesan ini tak hanya ditujukan untuk dirinya, tetapi juga untuk generasi muda yang bercita-cita mengikuti jejaknya. Baginya, gelar doktor bukanlah akhir, A doctoral degree is not the end; it’s a new beginning. It represents the culmination of one journey but also the start of new opportunities for growth, discovery, and contribution. Tetapi, awal dari tanggung jawab yang lebih besar untuk berkontribusi kepada masyarakat.

Kisah perjalanan Abdul Jabbar dan keluarganya menuju puncak akademis ini adalah gambaran betapa pendidikan bukan hanya sekadar gelar, tetapi sebuah perjalanan penuh makna yang melibatkan pengorbanan, kerja keras, dan dukungan dari orang-orang tercinta.(*)