banner 600x50

Enrekang, Katasulsel.com –Tiga lembaga survei ternama unggulkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Enrekang,Mitra Fakhruddin MB dan Mahmuddin dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Enrekang 2024.

Ketiga lembaga survei tersebut yakni,Lembaga Survei Indonesia (LSI),Indpendent Research Electoral dan Media Polling Indonsia menyebutkan pasangan nomor urut (1) ini mencatatkan tingkat elektabilitas tertinggi unggul dari dua pasangan calon lainya pada Pilkada Enrekang yang akan dihelat 27 November 2024 mendatang.

Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis pasangan Mitra-Mahmuddin (Ramah) unggul dengan perolehan 42,7 persen dukungan.Sementara itu,Indpendent Research Electoral dan Media Polling Indonsia juga memprediksi kemenagan mereka 42,9 persen.Begitu pun juga Media Polling Indonsia 39,3 persen.Dari ketiga hasil survei ini semakin memperkuat keyakinan mereka akan kesuksesan di hari pemungutan suara.

Hasil survei ketiga lembaga ternama ini diperoleh dari data sampling yang dilakukan pada 1 hingga 10 Oktober 2024 bersamaan hasil Elektabilitas tingkat keterpilihan para calon kepala daerah di 24 kabupaten dan kota di Sulsel,termasuk
Pilkada Gubernur Sulsel.

Menanggapi hal tersebut,Juru kampanye (Jurkam) pemenangan pasangan Mitra-Mahmuddin,H.Muh.Amirudin bersyukur dengan hasil survei yang telah dirilis ketiga lembaga survei tersebut.

“Tentu kita patut apresiasi dari kerja-kerja tim selama ini.Yang paling penting masyarakat semakin dewa melihat kita punya calon-calon secara baik dan benar sehingga betul-betul

bisa meletakkan secara profesional pilihan-pilihanya,”kata Amirudin,
Minggu (20/10/2024).

Sehingga nantinya,lanjut H.Muh.Amiruddin berharap calon bupati kedepan yang terpilih betul-betul calon bupati yang sudah siap untuk melayarkan Enrekang yang lebih baik.(*)