banner 600x50

Makassar, Katasulsel.com – Komisi pemilihan umum (KPU) Jeneponto menggelar debat publik pertama yang disiarkan langsung oleh Fajar TV di Hotel Four Point by Sheraton Makassar, Minggu,3/11/2024

Debat ini mengangkat tema “Jeneponto Sejahtera melalui pembangunan, tata kelola pemerintahan, dan penegakan hukum yang berkeadilan.”

Asming S Ketua KPU Jeneponto menyampaikan dalam sambutannya bahwa debat terbuka ini adalah sebagai sarana kampanya yang menyakinkan para simpatisan dalam rangka menjadi referensi bagi masyarakat untuk menentukan pilihannya.

“Oleh karena itu ini adalah bagian dari ikhtiar KPU Jeneponto dalam rangka mewujudkan pemimpin yang akan membawa kabupaten Jeneponto selama 5 tahun kedepan maju dan sejahtera, Katanya

Selain memaparkan visi misi, Pada debat kali ini, empat pasangan calon bupati dan wakil Bupati Jeneponto akan akan saling tanya jawab, yang akan dibagi ke dalam enam segmen.

Kemudian pada segmen yang sudah ditentukan, para pasangan calon akan menjawab pertanyaan dari panelis yang disiapkan.

banner 200x200

Ia juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh para kandidat dan seluruh simpatisan yang hadir, Sehingga pelaksanaan debat ini dapat berjalan aman, damai, dan lancar, beda pilihan itu biasa karena perbedaan itu rahmat dari tuhan

” Untuk kelancaran acara debat pertama saya mengajak pada kita semua saya mengajak kepada kita semua untuk bermunajat kepada Allah SWT, Ujarnya

Adapun empat Paslon Pilkada Jeneponto, Efendi Al Qadri Mulyadi – Andry Suryana Arief Bulu, Paris Yasir – Islam Iskandar, Muhammad Sarif – Moch Noer Alim Qalby dan Syamsuddin Karlos – Syafruddin Nurdin.