Sidrap, katasulsel.com — Watang Sidenreng Memanas! Sabtu malam (16/11/2024), lapangan sepak bola tiga desa—Damai, Mojong, dan Talumae Bendoro—jadi lautan manusia. Ribuan warga hadir. Satu tujuan: mendukung pasangan nomor urut 2, H. Syaharuddin Alrif dan Hj. Nurkana’ah (SarKanaah).

“Ini amunisi besar untuk kemenangan!” tegas Syaharuddin, penuh semangat. Dukungan ini dianggapnya sinyal kemenangan besar di Pilkada Sidrap 2024.

Maju Karena Rakyat! Syaharuddin menekankan, ia kembali mencalonkan diri atas dorongan masyarakat dan tokoh besar H. Rusdi Masse. “Bukan untuk berkuasa, tapi untuk melayani,” katanya tegas. Komitmennya jelas: kesejahteraan rakyat Sidrap di atas segalanya.

Tagline “Menang Bersama” Menggema. Kampanye dialogis ini membuktikan pasangan SarKanaah jadi favorit. Warga dari berbagai kalangan menyatakan siap memenangkan mereka.

Partai pendukung pun solid. NasDem, Hanura, PKS, Demokrat, semuanya hadir. Tokoh masyarakat pun turun gunung. “Sidrap butuh pemimpin seperti SarKanaah!” ujar H. Damis, salah satu tokoh.

Pilkada 27 November 2024, Akankah SarKanaah Menang Besar? Semua mata kini tertuju pada pasangan nomor 2. Sidrap bersiap untuk perubahan besar!