banner 600x50

Soppeng, Katasulsel.com — Universitas Lamappapoleonro (Unipol) Soppeng, resmi menjalin kerjasama dengan Pojok Statistik Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Soppeng melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang berlangsung di Kampus Unipol, Selasa, 31 Desember 2024.

Acara ini dihadiri langsung oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Selatan, Aryanto, S.Si., M.M., serta para akademisi dan mahasiswa.

Rektor Universitas Lamappapoleonro, Dr. Hj. Andi Adawiah, S.E., M.M., dalam sambutannya mengungkapkan, kerjasama ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi, khususnya di bidang statistika.

“Kami berharap, kolaborasi ini dapat memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan sumber daya manusia yang kompeten dan berdaya saing,” ujar Dr Andi Adawiah.

Dalam MoU ini, kedua pihak sepakat untuk saling berbagi data, penelitian, dan pengembangan program pendidikan statistika. Hal ini diharapkan dapat memfasilitasi kegiatan belajar mengajar yang lebih aplikatif dan relevan dengan kebutuhan dunia kerja.

ADVERTORIAL

Advertorial: UNIPOL

Kepala BPS Provinsi Sulawesi Selatan, Aryanto, S.Si., M.M., juga memberikan tanggapan positif.

Ia menegaskan pentingnya data dan statistik dalam pengambilan keputusan yang berbasis informasi. “Dengan adanya kerjasama ini, kami optimis bahwa mahasiswa Unipol dapat lebih memahami dan mengaplikasikan ilmu statistika dalam berbagai bidang,” ungkapnya.

Penandatanganan MoU ini diharapkan menjadi awal dari berbagai inisiatif penelitian dan pengembangan di masa mendatang, serta membuka peluang bagi mahasiswa untuk terlibat langsung dalam proyek-proyek statistik yang bermanfaat bagi masyarakat.(*)