Example 650x100

Sidrap, Katasulsel.com – Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif bersama Wakil Bupati Nurkanaah, menghadiri buka puasa bersama yang diselenggarakan Anggota DPR RI H. Rusdi Masse di RMS Land Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Rabu (5/3/2025).

Hadir dalam kesempatan itu Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Hj. Fatmawati Rusdi, yang tak lain merupakan istri Rusdi Masse.

Buka puasa bersama sekaligus syukuran ulang tahun Rusdi Masse ini juga dihadiri Wakil Bupati Pinrang Sudirman Bungi serta Forkopimda Kabupaten Sidrap.

Example 300x500

Tampak pula anggota DPRD dan pejabat Pemkab Sidrap, tokoh agama, pemuda, serta masyarakat umum.

Pada kesempatan itu, Wakil Gubernur Fatmawati menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas dukungan masyarakat Sidrap.

“Kami di sini berkat dukungan dari masyarakat. Olehnya itu, selain mempererat silaturahmi, kami ingin meningkatkan kebersamaan dalam membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera,” ujarnya.

Bupati Syaharuddin Alrif mengapresiasi kebersamaan dan silaturahmi yang terjalin di acara tersebut.

“Melalui kebersamaan ini, kita bisa saling mendukung. Saya sebagai bupati akan menjaga amanah yang diberikan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Acara ini diisi tausiah oleh dai asal Kabupaten Wajo, Ustaz Erwin Jufri, doa bersama, serta pembagian bantuan paket sembako.