Sidrap, Katasulsel.com — Salah satu dosen Program Studi Administrasi Publik Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS) mencetak prestasi membanggakan.

Ia berhasil menembus daftar 10 besar peraih skor SINTA tertinggi dalam tiga tahun terakhir.

SINTA (Science and Technology Index) sendiri merupakan sistem indeksasi resmi yang dikembangkan oleh Kementerian Riset dan Teknologi/BRIN untuk menilai kinerja publikasi ilmiah dosen dan peneliti di seluruh Indonesia.

Skor yang muncul di platform SINTA mencerminkan kuantitas dan kualitas karya ilmiah yang dipublikasikan, termasuk sitasi dan kolaborasi riset.

Pencapaian dosen UMS ini pun langsung mendapat apresiasi dari pihak kampus. Ketua Program Studi Administrasi Publik, Hardianti, S.IP, M.AP, menyebutkan bahwa ini adalah bukti konkret bahwa dosen UMS mampu bersaing secara nasional di bidang akademik dan riset.

“Kita sangat bangga, ini bukti kerja keras dan konsistensi. Semoga jadi pemantik semangat buat dosen-dosen lainnya,” ujar Hardianti saat dikonfirmasi, Selasa, 15 April 2025.

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Dr. Erfina, S.Sos, M.Si, juga tak ketinggalan memberi pujian. Menurutnya, capaian ini ikut mendongkrak reputasi kampus dalam pemeringkatan berbasis riset.

“Skor SINTA itu bukan sekadar angka, tapi menunjukkan kualitas dan kredibilitas akademik dosen. Kami akan terus mendukung peningkatan kapasitas riset para pengajar,” jelasnya.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa Sidrap, lewat UMS, punya sumber daya akademik yang mumpuni di tingkat nasional. Kampus berharap, torehan ini bisa menjadi motivasi bagi seluruh dosen untuk lebih aktif meneliti, menulis, dan menerbitkan karya ilmiah yang berdampak.(*)