SIDRAP — Upaya pencarian tiga bocah tenggelam di Sungai Bulucenrana, Kecamatan Pituriawa, Kabupaten Sidrap, dihentikan. Ketiganya, sudah ditemukan.

Ketiga bocah, Ainun (6), Sakirah (9) dan Zahra (7) ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia

Ketiganya ditemukan tenggelam dan terbawa arus hingga 1 kikometer. Penemuan pertama terhadap Ainun tiga jam setelah tenggelam, Senin, 11 Oktober 2021.

Kemudian, penemuan kedua dan ketiga terhadap Sakirah dan Zahra berlangsung keesokan harinya oleh tim relawan terdiri dari Basarnas, SAR, Sarsos, Tagana, PMI, TNI Polri, Satpol PP dan ACT.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sidrap, Siara Barang selaku koordinator tim menyampaikan terimakasih kepada seluruh tim

Dengan ditemukannya ketiga korban, kata Siara Barang, maka seluruh tim relawan yang tergabung dalam kelompok 1,2 dan 3 telah ditarik kembali.

Sementara itu, pihak keluarga korban menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada tim relawan yang telah berhasil menemukan para korban.

Sekadar diketahui, peristiwa tenggelamnya ketiga bocah di Sungai Bulucenrana, Kecamatan Pituriawa, Kabupaten Sidrap itu, bermula saat ketiga korban bermain di sungai tersebut.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com