Polres Sidrap – Bersinergi, Anggota Polres Sidrap, Kodim 1420 Sidrap, Bhayangkari Polres Sidrap dan Persit Candra Kirana berbaur bersama melaksanakan kegiatan olahraga jalan sehat dalam rangka HUT ke 76 Bhayangkara di Mapolres Sidrap, Jumat 26 Juni 2022.

Olahraga bersama HUT ke 76 Bhayangkara di awali dengan jalan sehat yang mengambil rute mengitari kota Sidrap kemudian di lanjut senam bersama di lapangan Apel Mapolres Sidrap.

Kapolres Sidrap AKBP Ponco Indriyo. S.I.K., MH mengatakan, jalan sehat ini merupakan rangkaian HUT ke 76 Bhayangkara dengan bersinergi dengan TNI dan Polri.

“Kita ingin membangun kebersamaan ini terus di jaga dan akan sering di lakukan bersama antara TNI dan Polri. Kegiatan ini juga dalam rangka mewujudkan pemulihan ekonomi nasional,” katanya.

Tidka hanya itu olahraga bersama ini juga untuk meningkatkan kebugaran anggota agar kesehatan terjaga.

“Rangkaian HUT Bhayangkara sendiri sudah di laksanakan dengan berbagai kegiatan, mulai dari Donor darah, Vaksinasi Massal, Bakti Religi dan masih banyak lagi,” imbuhnya.

Dalam kegiatan olahraga bersama ini di bagikan puluhan hadiah dari Kompor gas, Kulkas, Kipas Angin hingga hadiah utama HP Iphone, dari anggota Kodim 1420 Sidrap mendapat hadiah utama HP Iphone. (*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com