
SIDRAP, Katasulsel.com – Masjid Al-Jami’ah, Desa Paseno, Kecamatan Baranti, menjadi pusat kegiatan Safari Ramadan yang dihadiri oleh Bupati Sidenreng Rappang, Syaharuddin Alrif, bersama Wakil Bupati Nurkanaah pada Selasa (11/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyerahkan santunan BPJS Ketenagakerjaan sebesar Rp42 juta kepada tiga penerima, yakni Muhtar (pegawai masjid), Muhammad Yunus (pegawai kantor desa), dan Hermanto (petani).
Bupati Syaharuddin Alrif menegaskan bahwa santunan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan.

“Santunan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat dan menjadi bukti kehadiran pemerintah dalam memberikan perlindungan bagi pekerja,” ujarnya.
Selain penyerahan santunan, kegiatan Safari Ramadan ini juga bertujuan untuk memperkuat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. Diharapkan, melalui kegiatan ini, keimanan dan ketakwaan masyarakat semakin meningkat, serta komunikasi antara pemerintah dan warga terjalin lebih erat.
Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan berharap program serupa terus berlanjut sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap kesejahteraan warga.(*)
Tinggalkan Balasan