Katasulselcom Jakarta – Kerapatan Indonesia Tanah Air (KITA) turut membantu korban meledaknya kebakaran Depo Pertamina di Plumpang, Koja, Jakarta Utara.
Relawan KITA yang dipimpin oleh Bendahara Umum KITA, Camelia Panduwinata Lubis menyambangi titik lokasi kebakaran untuk bertemu dengan para pengungsi.

Camel mengatakan, kehadirannya merupakan bentuk dukungan moril kepada para korban yang terdampak meledaknya Depo BBM milik perusahaan pelat merah tersebut.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini merasa prihatin atas bencana yang merenggut puluhan jiwa dan menimbulkan banyak korban luka-luka.

“Saya menyampaikan duka cita atas musibah yang terjadi beberapa hari lalu. Banyak saudara kita yang menjadi korban jiwa serta harta benda.
Kesempatan ini saya mewakili KITA menyampaikan bantuan untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang menjadi korban,” kata Camel kepada wartawan, Minggu (5/2).

Camel bersama tim relawan KITA membawa berbagai bantuan yang disalurkan langsung kepada para pengungsi. Ia pun mengajak berbagai pihak untuk ikut turun membantu para korban kebakaran yang tinggal di tenda-tenda pengungsian.

Bakal Caleg dari Green Party ini pun mendorong adanya investigasi, mencari penyebab terjadinya kebakaran agar kejadian serupa tidak kembali terjadi. Ia berharap ada perbaikan sistem keamanan di Depo Pertamina Plumpang yang beberapa kali meledak dan menimbulkan korban jiwa.

“Jangan sampai kejadian terus berulang dan menimbulkan korban jiwa. Meledaknya depo BBM di Plumpang ini bukan kali pertama terjadi, oleh sebabnya Pertamina harus serius untuk memperbaiki sistem keamanan operasional Depo BBM baik di Plumpang maupu di tempat lainnya,” kata Camel menutup.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com