
SIDRAP, katasulsel.com – Mesin mutasi Polda Sulawesi Selatan kembali dipanaskan. Sejumlah perwira naik pangkat, ada juga yang harus berkemas. Di Kabupaten Sidrap, dua perwira resmi bergeser.
Pertama, Wakapolres Sidrap Kompol Ahmad Rozma. Dia tak lagi berkantor di Sidrap. Jabatan barunya, Wakapolres Maros. Posisinya diisi oleh Kompol Zulkarnain, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Enrekang. Rotasi yang tak mengejutkan, tapi tetap menarik.
Selanjutnya, perubahan juga terjadi di tubuh Satlantas. Kasat Lantas Polres Sidrap, AKP Nawir Eming, mendapat tugas baru. Dia dipindahkan ke Polres Pinrang sebagai Kasubagwatpers SDM. Penggantinya? AKP Abang Lahmuddin, mantan Paur Subbaganev Bagbinopsnal Ditlantas Polda Sulsel.
Rotasi ini bukan asal geser. Semua sudah tertuang rapi dalam surat telegram nomor STR/169/II/KEP./2025, tertanggal 09 Maret 2025. Surat sakti itu ditandatangani langsung oleh Karo SDM Polda Sulsel, KBP Arisharyanto.
Perubahan ini sinyal penyegaran. Wajah-wajah baru, strategi baru. Mampukah mereka membawa warna berbeda di Sidrap? Publik menanti aksinya (*)

Tinggalkan Balasan