Example 650x100

Wakatobi, katasulsel.com — Wakatobi kembali jadi sorotan. Bukan soal keindahan lautnya, tapi rencana besar untuk mengembalikan kejayaannya.

Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ir. Hugua, menggelar audiensi dengan pelaku industri pariwisata, UMKM/Ekonomi Kreatif (Ekraf), dan pengusaha. Lokasinya strategis, Patuno Resort Wakatobi, Jumat (14/3/2025), setelah tarawih.

Suasana serius tapi cair. Hadir para petinggi dan pemangku kepentingan. Ada HIPMI, PHRI, penggiat seni, pelaku ekraf, komunitas kreatif, pengusaha rental, hingga tokoh masyarakat. Wakil Bupati dan Sekda Wakatobi pun ikut duduk manis mendengar paparan.

Example 300x500

Hugua tak bertele-tele. Ia langsung menyoroti konektivitas yang selama ini jadi momok. Jalur penerbangan ke Wakatobi yang sempat terhenti, jadi prioritas. “Kami tak bisa biarkan Wakatobi terisolasi. Morowali, Kendari, hingga Wakatobi harus terkoneksi dengan baik. Wisatawan harus mudah masuk,” tegasnya.

Tak cuma soal penerbangan. Hugua juga bicara soal branding dan daya tarik wisata. Ada dua faktor kunci: faktor pendorong dan faktor ketertarikan. “Promosi kita harus masif. Tapi jangan lupakan keramahan, budaya, dan akses yang nyaman. Semua ini jadi daya tarik utama,” ujarnya.

Bersambung..