Example 200x200

ENREKANG, Katasulsel.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Enrekang akan mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka penyusunan laporan evaluasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kegiatan ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan dan kegiatan ini di gelar diAula kantor KPU Enrekang.
Rabu, (19/2/2024)

Komisioner Komisi Pemiliham Umum (KPU) Kabupaten Enrekang, Peri Herianto. SH. devisi hukum dan Pengawasan dalam pernyataannya menyampaikan bahwa kegiatan ini mengacu pada surat dari Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) dengan nomor 314/PL01-SD/01/2025. Pertanggal 13 pebruari 2025.prihal, Fokus Group Discussiun.( FGD)

banner 500x600 banner 400x500

“Focus Group Discussion ( FGD) ini bertujuan untuk menyusun laporan evaluasi Pemilu 2024 di tingkat Kabupaten Enrekang dengan melibatkan berbagai stakeholder terkait.

Evaluasi ini penting untuk memastikan penyelenggaraan pemilu yang lebih baik ke depan,” ujar komisioner KPU Enrekang.
Peri Herianto.
” tambah nya KPU Enrekang mengundang pihak-pihak terkait, termasuk pemerintah daerah, Bawaslu Enrekang, partai politik, akademisi, LSM, serta media, guna memberikan masukan dan saran dalam penyusunan laporan evaluasi ini.

banner 400x500

Dengan adanya Focus Groub Discussion (FGD) ini, diharapkan berbagai aspek teknis dan non-teknis dalam pelaksanaan Pemilu 2024 dapat dievaluasi secara menyeluruh, sehingga menjadi bahan perbaikan bagi penyelenggaraan pemilu di masa mendatang.

Kegiatan FGD dilanjutkan dengan diskusi yang dibagi 4 kelompok pada sesi yang berbeda dan berjalan dengan lancar dan tanpa kendala serta berakhir dengan tertib dan sukses (*)