SIDRAP — Kepedulian Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap membagi-bagikan bantuan beras untuk masyarakat kurang mampu, belum lama ini, mendapat pujian warga.

Pujian itu tak hanya datang secara langsung dari masyarakat, melainkan juga dari sejumlah warganet, utamanya di media sosial (medsos) facebook.

“Barokah yah saudara-saudariku, inilah hebatnya TNI punya kepekaan yang luar biasa. Pokoknya Bravo untuk Kodim 1420 Sidrap,” tutur Rina Masyuni, menanggapi postingan foto penyerahan bantuan beras oleh Kodim 1420 Sidrap yang berlangsung pada Jumat (12/11/2021)

Saat dikonfirmasi, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat mengatakan bantuan yang diberikan tersebut merupakan wujud kepedulian TNI kepada masyarakat dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2021

Bantuan tersebut, klaimnya, disalurkan secara serentak pada 11 Kecamatan di wilayah Kabupaten Sidrap

Letkol Inf Dodi Nur Hidayat tidak lupa berpesan agar tetap jaga kesehatan dan tetap disiplin tarhadap aturan prokes, karena Pandemi Covid-19 belum berakhir

“Kami berharap semoga, bantuan ini sedikit banyaknya dapat meringankan beban saudara-saudara kita kurang mampu, Aamiin.” tutupnya.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com