Enrekang

Kapolri Vidcon Kapolres AKBP. Hari Budiyanto Dan Wabup Enrekang Panen Raya Jagung

ENREKANG, Katasulsel.com — Mendukung program swasembada pangan tahun 2025, Polri kembali menggelar panen raya jagung serentak kwartal II yang juga diikuti segenap jajaran daerah secara Virtual melalui Zoom Meeting.
Melalui Video Conference Kapolri Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo.M.Si dan Mentan Amran Sulaiman memimpin panen raya jagung serentak tahap kedua di Desa Bolli,Bone, Sulawesi Selatan.
Untuk Polda Sulsel terdapat 11 polres mengikuti panen raya, antaranya Polres Enrekang dipimpin langsung Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto.SH.,SI.K.,
MH menggandeng Forkopimda dilokasi Maroangin Kecamatan Maiwa, Enrekang.
Panen raya juga hadir Wabup Enrekang Andi Tenri Liwang La Tinro, Dinas TPHP, Dinas Ketahanan Pangan, Plh.Waka polres Kompol Andi Asdar, A.Md, Kabag SDM Kompol Fatahuddin B, SH.M.Hum, Para PJU serta Kasatgas ketahanan pangan Polres Enrekang.
Kapolres Enrekang AKBP Hari Budiyanto mengungkap program yang telah berjalan bagian dari upaya Polri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat mendukung Asta Cita program ketahanan pangan Nasional Presiden Republik Indonesia mencapai swasembada pangan Nasional berkelanjutan.
“Kegiatan ini salah satu contoh bukti hasil dari kerja keras Polri serta semua pihak dalam mendukung program Asta Cita Presiden RI, mulai dari menanam jagung dan alhamdulillah jagungnya sudah bisa dipanen, juga momentum penting memperkuat ketersediaan pangan khususnya produksi jagung,”ujar Kapolres Enrekang AKBP.Hari Budiyanto (16/5/2025).
Diinformasikan juga sebagaimana arahan Kapolri Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo.M.Si panen raya jagung merupakan rangkaian panen kuartal II yang puncaknya panen raya akan digelar bulan Juni 2025 mendatang.
Bahwa Polri mendukung penuh apa yang menjadi kebijakan Bapak Presiden, Mentan RI dan tentunya ini menjadi harapan baru petani. Menteri pertanian RI juga menyampaikan saat ini terjadi lonjakan panen 39% dari sebelumnya.
“kedepannya Polres Enrekang bersama jajaran Forkopimda akan terus berkolaborasi menjalankan program ini, berharap dapat berkontribusi membantu meningkatkan ketahanan pangan Nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,”jelas AKBP. Hari Budiyanto (*)

Editor: Tipoe Sultan / Reporter: Muh Basir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup
Exit mobile version