banner 640x200

Dibekuk di Parkiran Mal Palopo, Pemasok Sabu Lintas Kota Takluk di Tangan Satresnarkoba Bone

Ilustrasi: Dibekuk di Parkiran Mal Palopo, Pemasok Sabu Lintas Kota Takluk di Tangan Satresnarkoba Bone

Bone, katasulsel.com — Setelah empat bulan pengejaran, Satuan Reserse Narkoba Polres Bone akhirnya menangkap NAS alias BT (44), sosok penting dalam jaringan peredaran sabu yang menghubungkan Palopo dan Bone. Ia dibekuk Jumat malam (9/5/2025) di parkiran sebuah mal di Kota Palopo sekitar pukul 22.00 WITA.

“Dia kami tangkap tanpa perlawanan,” ujar Kasat Resnarkoba Polres Bone, Iptu Adityatama Firmansyah, S.Tr.K.

Penangkapan ini merupakan hasil pengembangan dari kasus lama. Pada 14 Januari 2025, polisi mengamankan dua pelaku lainnya, SH alias EO alias CK dan SRD alias SD, yang tertangkap tangan menyimpan sabu di rumah kawasan Bajoe, Bone. Barang bukti yang ditemukan kala itu: lima sachet sabu, satu pirex kaca, dan ponsel.

Dari interogasi, SH mengaku membeli sabu dari SRD seharga Rp700.000. SRD lalu menyebut nama NAS alias BT sebagai pemasok utama. Informasi ini menjadi kunci pengembangan kasus.

Setelah empat bulan memburu, akhirnya rantai atas itu terputus. Saat ditangkap, NAS hanya membawa satu unit HP Vivo, yang kini menjadi bagian dari barang bukti. Polisi meyakini, meski tampak minim, jejak digital dan keterangannya akan membuka jaringan yang lebih luas.

NAS diketahui berprofesi sebagai wiraswasta dan berdomisili di Kota Palopo. Ia dijerat Pasal 114 ayat (1) Jo. Pasal 132 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman hukumannya tak main-main: seumur hidup, atau penjara 5 hingga 20 tahun, serta denda antara Rp1 hingga Rp10 miliar.

“Kami terus berupaya memutus mata rantai peredaran narkoba. Kerja sama lintas polres kami tingkatkan,” tegas Iptu Adityatama.

Kini, NAS alias BT telah diamankan di Mapolres Bone untuk pemeriksaan lanjutan. Polisi membuka peluang akan ada penangkapan berikutnya.

banner 300x600

(edybasri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup
banner 1920x480