Katasulsel.com, Enrekang — Kapolsek Maiwa Polres Enrekang, AKP Abd Samad memerintahkan anggotanya untuk menjalankan tugas pengamanan di setiap tempat ibadah di wilayah hukumnya saat memasuki Bulan Suci Ramadhan 1445 H / 2024 M. 

Personil Polsek Maiwa, termasuk Aiptu Heriyono, turut berperan dalam mengamankan ibadah Sholat Tarawih di Masjid Nurul Huda Desa Patondon Salo, Rabu, 13 Maret 2024, malam.

Pengamanan yang dilakukan tidak hanya bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman bagi jamaah yang hadir. Personil Polsek Maiwa, Polisi RW, dan Bhabinkamtibmas aktif terlibat dalam pelaksanaan pengamanan ini.

Kegiatan pengamanan juga diawasi secara ketat oleh Kanit Propam Aipda Ismail dan Kapolsek AKP Abd Samad SH MH. Langkah ini dipandang sebagai tanggung jawab Polsek Maiwa dalam menghormati umat Islam yang sedang menjalankan ibadah di Bulan Suci Ramadhan.

Menyikapi tugas pengamanan tersebut, Kapolsek Maiwa, AKP Abd Samad SH MH, menegaskan, “Pengamanan ini merupakan bagian dari tugas kami untuk memberikan perlindungan kepada seluruh masyarakat, termasuk umat Islam yang sedang melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan ini. Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh pihak.”

Pertama kali dilaksanakan pada malam Senin, pelaksanaan Sholat Tarawih di Masjid Nurul Huda Desa Patondon Salo dianggap sebagai awal yang baik bagi umat Islam di Kabupaten Enrekang, terutama di Kecamatan Maiwa. Semoga semangat kebersamaan dan kekhusyukan dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan dapat terus terjaga hingga Hari Raya Idul Fitri tiba.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com