
Sidrap, Katasulsel.com – Wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat kembali terlihat di Kabupaten Sidrap. Kamis pagi (24/4/2025), jajaran Koramil 1420-07/Baranti bersama warga dan dinas terkait turun langsung melakukan karya bakti di area Pasar Rakyat Baranti, Desa Passeno, Kecamatan Baranti.
Kegiatan ini merupakan arahan langsung dari pimpinan TNI AD, sebagai bagian dari upaya membangun lingkungan yang bersih, nyaman, dan sehat bagi masyarakat.
Batituud Koramil 1420-07/Baranti, Peltu Sahabuddin, menyampaikan bahwa karya bakti ini menyasar langsung pada penumpukan sampah di area pasar, yang dikhawatirkan menimbulkan bau tak sedap dan mengganggu aktivitas jual beli.
“Sasarannya membersihkan area pasar dari sampah agar tercipta lingkungan yang asri dan bebas bau,” tegasnya.
Selain pasar, TNI dan warga juga membersihkan area kumuh di sekitar lokasi. Menurut Sahabuddin, kegiatan ini tidak akan berhenti di sini.
“Kami rencanakan program ini terus berlanjut di lokasi lainnya. TNI akan terus hadir membantu masyarakat,” ujarnya.
Ia juga menyoroti pentingnya kebersamaan antara TNI dan warga, serta dukungan dari pemerintah dalam mewujudkan lingkungan yang bersih.
“Yang paling penting, semua ini bermanfaat langsung untuk masyarakat. Karena lingkungan bersih adalah hak semua warga,” tutupnya.(edy*)
Tinggalkan Balasan