Katasulsel.com, Sidrap – Pemilihan Ana’Dara Malebbi Kallolo Magaretta (AMKM) Tingkat Kabupaten Sidrap Tahun 2023 berakhir setelah dua hari berlangsung, 18 hingga 20 Mei 2023 di Nagoya Cafe & Resto Pangkajene Sidrap.

Salah satu momen membanggakan dalam kegiatan bergengsi itu adalah kemenangan Fatih Abqari di Kategori Cilik B Kallolo AMKM Tahun 2023.

Meski menghadapi rival-rival lain yang tangguh, Fatih Abqari berhasil menyisihkan mereka dan meraih posisi juara pertama di level itu. Pelajar kelas V UPT SDN 1 Amparita, Kecamatan Tellu Limpoe itu, patut berbangga dengan prestasinya tersebut

Bukan hanya itu, berkat penampilannya yang sangat apik di atas panggung, Fatih Abqari juga dinobatkan sebagai Juara 1 Kallolo Magaretta AMKM Tahun 2023.

Prestasi ini menambah panjang prestasi gemilang yang selama ini dicatatkan Fatih Abqari sebagai salah satu pelajar sekolah dasar berbakat di Sidrap.

Sebagai penghargaan atas keberhasilannya, Fatih Abqari berhak membawa pulang piagam penghargaan serta piala bergilir AMKM/Kallolo Magaretta Tahun 2023.

“Alhamdulillah sangat bersyukur dan bangga bisa sampai di titik ini dan menjadi juara. Terima kasih buat coach saya Kakak Muhammad Gufran Bahar, Kepala Sekolah, Bapak dan Ibu Guru saya di sekolah serta mama saya,” tutur Fatih Abqari di penghujung lomba.

Ketua panitia AMKM Tahun 2023, H. Mustamin yang juga Owner C-Management merasa bangga atas kesuksesan acara ini.

Ia menyampaikan apresiasinya kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dengan semangat dan dedikasi tinggi dalam kegiatan ini.

Mustamin berharap bahwa AMKM Tahun 2023 akan menjadi langkah awal bagi munculnya lebih banyak bakat-bakat hebat putra-putri terbaik di Kabupaten Sidrap.

Pemilihan AMKM Tingkat Kabupaten Sidrap Tahun 2023 ini, sambungnya, telah memberikan wadah yang tepat bagi peserta untuk menunjukkan kemampuan dan bakat mereka.

Dengan keberhasilan dan semangat juang seperti ini, pembinaan generasi muda di Sidrap semakin berkembang dan menjanjikan.

“Semoga prestasi-prestasi berharga seperti ini dapat terus menginspirasi generasi muda untuk mengejar impian mereka dan terus berprestasi di bidangnya masing-masing,” ujar Mustamin

Lantas, siapa Fatih Abqari, peraih Juara 1 Kallolo Magaretta AMKM Tahun 2023?. Berikut ini sekilas mengenai jati diri Fatih Abqari.

Fatih Abqari adalah putra bungsu dari pasangan suami-istri (pasutri) Edy Basri dan Esri Utami, warga Kelurahan Arateng, Kecamatan Tellu Limpoe.(*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com