Desa Kalempang, Sidrap, Sulawesi Selatan: Sebuah dongeng nyata yang disulap menjadi kenyataan, kini bersinar seperti gadis cantik yang baru terjaga dari tidur panjangnya, semua berkat Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118, mengubah ketidakmungkinan menjadi sinar harapan.

Laporan: Edy Basri

AMIRUDDIN (45), seorang penduduk desa, adalah saksi hidup dari kehidupan yang penuh penderitaan di Desa Kalempang. Dia selalu terpukul oleh pandangan jalan yang hancur, menjadi saksi bisu perjalanan yang tak kunjung tiba, dan melihat impian menuju ibu kota kecamatan yang tak pernah lebih dekat. Namun, melalui jalinan tangan kodim yang membawa Program TMMD ke-118 ke desa tersebut, kehidupan mereka seolah mengalami perubahan ajaib.

Desa Kalempang telah lama menghadapi keterbelakangan infrastruktur, terutama jalan-jalan yang terabaikan dan sulit diakses. Menurut Amiruddin, perjalanan menuju ibu kota kecamatan adalah seperti sebuah epik dalam legenda; memakan waktu 2 hingga 3 jam, seolah pergi ke pernikahan di ibu kota itu sendiri. “Tania pato sussana idi wargae. Laleng naiya jaa, biasanna 2 yarega 3 jam nappaki wedding lettu ibu kotae,” kata Amiruddin dalam bahasa setempat yang artinya,  Luar biasa penderitaan yang kami alami, Kondisi jalan yang rusak parah memaksa kami berlama-lama di jalan, butuh waktu 2 hingga 3 jam untuk tiba di ibu kota kecamatan,”.

Namun, masalah mereka tak berhenti sampai di situ. Jalan-jalan yang hancur merintangi akses warga dari luar desa, khususnya dari Kota Sidrap. Rina, seorang warga lain, menggambarkan kisah melingkari kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Enrekang, untuk bisa sampai ke Desa Kalempang. “Mapputaraki jolo lao Enrekang, nappa tama okko desawe,” katanya, juga dalam bahasa bugis yang dapat diartikan, Harus mutar dulu melewati kabupaten tetangga yakni Enrekang, barulah bisa sampai ke desa ini,”.

Namun, harapan mulai bersinar ketika Program TMMD ke-118 hadir sebagai pahlawan dalam kisah ini. Tujuannya adalah memotong belitan birokrasi, membangun sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat, serta merajut jaringan infrastruktur yang menghidupkan kembali Desa Kalempang dan sekitarnya.

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com