Katasulsel.com, Sidrap– Dalam rangka mengantisipasi banjir dan memperlancar aliran air ke sawah, Personil Koramil 03/Maritengngae berkoordinasi pihak terkait melakukan normalisasi Irigasi dengan mengerahkan alat berat ( ekskavator ) di Dusun 1 Desa Kanie Kec. Maritengngae Kab. Sidrap Selasa (09/04/2024).

Danramil 03/Maritengngae Kapten Arh Ridwan. B menyampaikan bahwa tujuan utama normalisasi saluran irigasi pertanian ini adalah untuk memperlancar alur irigasi karena banyak timbunan tanah dan lumpur, serta sampah non organik selain itu guna memaksimalkan dalam pembagian air sehingga merata dan juga untuk mencegah banjir.

“Pada musim seperti sekarang ini, banyak terdapat endapan tanah dan lumpur, untuk itu kami berkoordinasi dengan Pihak terkait untuk memaksimalkan kembali saluran irigasi di desa Kanie,” terang Danramil

Lebih lanjut, Danramil berharap setelah sampah dan lumpurnya dikeruk, maka aliran irigasi akan lancar dan apabila hujan turun tidak akan meluap ke sawah.

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com