Katasulsel.com – SIDRAP, – Begini Upaya Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K dalam mengajak masyarakat lebih peduli terhadap keselamatan dan tertib berlalulintas terus digalakkan jajaran Polres Sidrap.

Begini upaya dilakukan Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, SIK mengajak para PJUnya seperti Kabag, para Kasat, Kapolsek dan personil lainnya untuk berkeliling melintasi kecamatan Maritengngae, Panca Rijang dan Kulo, Ahad (29/08/2022).

Agenda ini merupakan bagian penguatan Harakamtibmas sebagai salah satu lokus utama program kerja Kapolres Sidrap ini.

Hal tersebut diungkapkan AKBP Erwin Syah saat turun memantau langsung kesiapan pelaksanaan event Kerjuarda Road Race Kapolres Cup 1 di sirkuit puncak Mario Rappang, Selasa (29/08/2022) sore tadi.

Dengan menunggangi roda dua Kawasaki ZX25R bersama Wakapolres Kompol H.Muhktar yang juga mengendarai ZX25R Kawasaki, Kapolres yang memimpin rombongan iring-iringan kendaraan yang berjumlah puluhan ranmor (kendaraan bermotor).

Nampak puluhan rombongan ranmor iring-iringan dengan tertib formasi dua.

Masyarakat setempat maupun para pengendara yang melihat rombongan tersebut, nampak mengacungkan jempol setiap jalur yang dilalui Kapolres Sidrap.

Disela-sela kegiatan tersebut, Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah berterima kasih dan mengapresiasi masyarakat, terutama para pengguna jalan yang berpapasan dijalan tetap tertib berlalulintas disaat iring-iringan melintas dari Mako Polres hingga ke lokasi Sirkuit Puncak Mario, dan sebaliknya.

“Ini merupakan bentuk kesadaran masyarakat yang tinggi terhadap aturan tertib berlalulintas. Untuk itulah, Turing pendek bersama ini adalah wujud kita mensosialisasikan program tertib dan patuh terhadap aturan lalulintas dan inipula bagian Polri Presisi dalam Harakamtibmas,” ungkap AKBP Erwin Syah, Minggu sore tadi.

Diketahui, Kapolres Sidrap menggelar Turing pendek ke lokasi sirkuit puncak Mario Rappang sebagai rangkaian mengecek kesiapan pelaksanaan road race putaran Kedua IMI piala Kapolres Cup 1 yang rencananya akan digelar pada Sabtu 3 dan Minggu 4 September 2022 mendatang. (*)

Dapatkan berita terbaru di Katasulsel.com